Mudah dan Sukar - Jalaluddin Rumi

Ketika kaumulai menaruh muatan di kapal, yakinlah bahaya pasti sedang melintang
Kau tak tahu apakah kapal akan karam atau selamat tiba di daratan
Jika kau berkata, “Tak mau aku berangkat sebelum pasti tentang nasibku.”
Maka kau takkan pergi berdagang: rahasia untung dan rugi takkan terungkap bagimu.
Pedagang yang berhati lemah takkan merasakan hikmah dari untung dan rugi
Malahan dia merugi: Seseorang harus menyalakan api agar memperoleh cahaya.
Karena semua kejadian berjalan di atas harapan, dan tujuan terbaik harapan ialah iman –
Maka hanya dengan Iman kau akan memperoleh keselamatan.

__________
Penerjemah: Prof Dr Abdul Hadi WM
Bookmark and Share
Tags:

    You may also like :

bepemedia

Creative Communication Solutions
Internet Solutions

0 comments

Leave a Reply